Anjing Makan Rumput: Tanda Sakit atau Normal?

 Penulis: Viviana Anyaputri Tanurahardja

Pengayaan untuk anjing (unsplash.com)

Ketika anjing memakan rumput, apakah itu menandakan sakit, adanya masalah pencernaan, atau mungkin ada alasan kesehatan lainnya? Jika Pet Mates pernah mengamati perilaku yang tampaknya aneh ini, kalian mungkin bertanya-tanya mengapa anjing melakukannya. Yuk, kita simak penjelasan mengenai perilaku ini!

PENYEBAB ANJING MEMAKAN RUMPUT
Makan rumput adalah perilaku umum dan alami bagi anjing (Hart, 2008). Dikatakan bahwa rumput dapat menjadi cara sederhana bagi anjing untuk mengatasi defisiensi serat dalam makanannya. Namun, suatu survei menyimpulkan tidak adanya indikasi bahwa anjing yang menerima lebih sedikit serat dalam makanannya cenderung memakan tanaman lebih banyak dibandingkan anjing yang mendapat lebih banyak serat (Hart, 2008), sebaliknya mungkin ini merupakan sifat yang diwarisi dari nenek moyang mereka. Namun, jika anjing memakan rumput dan menunjukkan gejala masalah pencernaan, hal itu mungkin menandakan adanya masalah medis. 
Selain menyangkut nutrisi dan pencernaan pada tubuh, anjing sering kali memakan rumput karena bosan atau cemas (Odendaal, 1997), seperti saat orang menggigit kukunya. Alasan psikologis dapat menjadi pertimbangan atas perilaku anjing jika mereka tidak menunjukkan tanda-tanda masalah pencernaan tetapi terus-menerus mengunyah rumput.

APAKAH AMAN BAGI ANJING UNTUK MEMAKAN RUMPUT?
Lingkungan adalah sumber umum parasit, dan parasit pencernaan serta telurnya (cacing usus seperti cacing tambang dan cacing gelang) dapat hidup di dalam dan sekitar tanah dan rumput yang mungkin ditelan anjing (Mandarino-Pereira et al., 2010). Namun, jika anjing Pet Mates sesekali memakan rumput, kalian tidak perlu langsung khawatir selama mereka diberikan anti-parasit secara rutin. 
Selain itu, penting untuk mencegah anjing mengakses dan menelan jenis rumput dan tanaman tertentu, salah satunya seperti bunga Azalea yang berbahaya bagi anjing (Milewski & Khan, 2006). Rumput juga sering kali diberi pestisida, herbisida, dan pupuk yang dapat berbahaya bagi anjing sehingga pantau lah produk apa yang Pet Mates taruh di rumput untuk memastikan produk tersebut aman untuk hewan peliharaan. Hindari membiarkan mereka memakan tanaman hijau di area yang tidak Pet Mates ketahui, terutama di tempat yang banyak mengandung pestisida atau pupuk seperti taman dan taman bermain.
Bunga Azalea (idntimes.com)

KAPAN PET MATES HARUS KHAWATIR
Jika Pet Mates memerhatikan bahwa anjing kalian memakan rumput dan menunjukkan tanda-tanda masalah pencernaan seperti muntah-muntah, mengeluarkan air liur, napas berbau busuk, menjilat bibir, atau bertingkah tidak nyaman atau gelisah, sebaiknya periksakan ke dokter hewan. Tanda-tanda ini dapat mengindikasikan masalah kesehatan yang dapat menimbulkan masalah serius jika tidak ditangani.

HARUSKAH MENGHENTIKAN ANJING YANG MEMAKAN RUMPUT? BAGAIMANA CARANYA?
Jika anjing Pet Mates terobsesi dengan makan rumput, sangat penting untuk berkonsultasi dengan dokter hewan. Mereka akan bekerja sama dengan kalian untuk menyingkirkan kondisi medis, kecemasan, atau konsekuensi perilaku akibat kebosanan. Ahli perilaku hewan atau konsultan perilaku bersertifikat juga dapat membantu mengatasi penyebab kecemasan atau perilaku tidak pantas lainnya dengan manfaat tambahan berupa mengurangi atau menghilangkan kebiasaan memakan rumput.
Jika dicurigai bahwa anjing Pet Mates memakan rumput karena bosan, kalian dapat meningkatkan pengayaan mentalnya atau mental enrichment melalui mainan dan pelatihan yang menyenangkan. Mainan puzzle untuk anjing yang dapat menyembunyikan camilan di dalamnya adalah pilihan yang bagus. Pet Mates juga dapat mencoba menetapkan waktu bermain dan olahraga yang lebih aktif untuk anjing kalian.

Pemeriksaan kesehatan ke dokter hewan (leaveit.com.au)
Alasan pasti mengapa anjing memakan rumput masih menjadi misteri. Jika Pet Mates mencurigai adanya masalah medis yang mungkin menyebabkan anjing kalian makan rumput atau jika memiliki pertanyaan atau kekhawatiran tentang perilaku tersebut, hubungi dokter hewan untuk memeriksakan anjing kalian. #AyokeDokterHewan

DAFTAR PUSTAKA
[1] Hart, B. L. (2008). Why do dogs and cats eat grass?. Veterinary medicine, 103(12), 648.
[2] Mandarino-Pereira, A., de Souza, F. S., Lopes, C. W. G., & Pereira, M. J. S. (2010). Prevalence of parasites in soil and dog feces according to diagnostic tests. Veterinary parasitology, 170(1-2), 176-181.
[3] Milewski, L. M., & Khan, S. A. (2006). An overview of potentially life‐threatening poisonous plants in dogs and cats. Journal of Veterinary Emergency and Critical Care, 16(1), 25-33.
[4] Odendaal, J. S. J. (1997). A diagnostic classification of problem behavior in dogs and cats. Veterinary Clinics: Small Animal Practice, 27(3), 427-443.
[5] Ropski, M., & Pike, A. L. (2023). Feeding and diet-related problems. Behavior Problems of the Dog and Cat-E-Book, 227.

Post a Comment

0 Comments